Aplikasi vm Virtualbox

Asalamualaikum wr.wb

A. Pendahuluan

Hallo teman teman, gimana kabarnya nih? pasti sehat kan. kembali lagi bersama saya imam agus setiono, kali ini saya akan membuat artikel dan tutorial install virtualbox di linux.


1. Pengertian

Oracle Vm Virtualbox adalah perangkat lunak virtualisasi yang dapat digunakan untuk pengeksekusi operasi sistem tambahan didalam sistem operasi utama.

2. Latar Belakang

Saat artikel ini dipublikasikan, penulis masih mengguakan single boot yaitu xubuntu, kemudian muncul rasa ingin menggunakan os yang lain tanpa melakukan proses instalasi secara langsung, kemudian saya instal mesin virtual.

3. Manfaat dan Tujuan

Manfaat dari virtualbox yaitu kita dapat melakukan atau menjalankan lebih dari 1 os secara bersamaan.


4. Hasil Yang Diharapkan.

Dapat menginstal aplikasi oracle vm virtualbox di linux

B. Alat dan Bahan.

  • Laptop
  • Charger laptop
  • Terminal
  • Koneksi listrik
  • Koneksi internet

C. Waktu pelaksanaan

30 menit

D. Pembahasan.

Sebelum kita melangkah lebih jauh tentang aplikasi virtualbox, seharusnya kita paham terlebih dahulu mengenai sejarah virtualbox itu sendiri. Virtual box pertama kali dikembangkan oleh perusahaan jerman (innotek GmbH) pada february 2008. innotek GmbH diakusisi oleh sun microsystems dan menjadi milik oracle saat diakusisi oleh sun microsystems.

Instalasi Oracle vm Virtualbox di Linux.

Hal pertama yang harus dilakukan yaitu masuk ke terminal dan masuk sebagai super user atau root dengan perintah
"sudo su"
setelah itu kita pastikan laptop kita terhubung ke internet.
kemudian apabila sudah masuk dengan mode root, maka kita ketikan "apt-get install vm virtualbox"
"apt-get install vm virtualbox"

kemudian akan ada perizinan, ketikan Y jika ingin melanjutkan instalasi, dan masukan N jika tidak ingin aplikasi tersebut diinstal. karena kita akan menginstal maka kita ketikan Y. dan tunggu hingga prosesnya selesai.

Beginilah aplikasi virtualbox yang siap digunakan sebagai mesin virtual.

E. Temuan Masalah.

-

F. Kesimpulan dan Harapan. 

Kesimpulan dari postingan ini adalah aplikasi virtualbox dapat digunakan sebagai mesin virtual os sehingga kita tidak perlu repot repot saat ingin menggunakan os lebih dari satu. Dan harapan penulis yaitu semoga apa yang saya tuliskan diblog saya dapat bermanfaat bagi pembaca.

G. Referensi

https://id.wikipedia.org/wiki/VirtualBox


Wasalamualaikum wr.wb

Nemo enim ipsam voluptatem quia voluptas sit aspernatur aut odit aut fugit, sed quia consequuntur magni dolores eos qui ratione voluptatem sequi nesciunt.

Disqus Comments